Feeds RSS

Rabu, 18 November 2009

Cerita Cinta Remaja

Tentang Cindy

Di masa remaja yang sedang dilanda cinta seorang gadis yang sedang melamun,merenungi masalah percintaan yang dialami sahabatnya. Gadis itu bernama Cindy, tiba-tiba sahabatnya dating, dia bernama Siska. Siska itu adalah gadis yang kurang mendapat perhatian dari orang tuanya, karena orang tuanya seorang pedagang dan dirumahnya tersedia tempat untuk tempat cuci motor dan mobil.
Disiang hari yang panas Siska mau mengajak Cindy kerumah temanya untuk mengambil buku yang dipinjam, Cindy pun mau diajaknya dan setelah dari rumah temenya Siska. Cindy tidak langsung pulang kerumah tapi main kerumah Siska dahulu. Saat di rumhanya Siska, Cindy melihat seorang cowok yang sedang duduk di teras depan, tiba-tiba terdengar tanya dari bibir Cindy kepada Siska.
“Siska, siapa cowok yang ada di teras itu?”tanya Cindy
“aku juga tidak tau cowok itu, aku juga baru lihata ko”jawab Siska.
Hari sudah sore Cindy pun akhirnya pulang,tapi sebelum Cindy pulang dia sempat bertatapan dengan cowok itu.
Keesokan harinya Cindy bermain kerumah Siska, ternyata Siska sedang disuruh menjaga warung dan sekalian Cindy menemani Siska di warung, Cindy melihat cowok kemarin yang di rumah Siska, Cindy memandang cowok itu dengan penuh rasa heran.
“Sis, ko cowok yang kemarin masih ada di rumah kamu sih?” tanya Cindy heran.
“Ya, dia itu namanya Anton, dia mau bekerja di rumah ayahku.”jawab Siska
“Emangnya kerja apaan sih?” tanya Cindy

“Kerjanya cuma ngebantuin pamanku mencuci motor dan mobil ko,” jawab Siska“ooh gitu ya…” sahutan dengan nada mengerti dari Cindy
Setalah sore hari pekerjaan Anton semakin berkurang, dia pung menghampiri Siska dan Cindy di warung, Siska pun memperkanalkan Anton kepada Cindy, tetapi mereka berdua tidak mau berjabat tangan, mereka hanya saling menebak nama lawan jenisnya. Hari semakin sore Cindy pun pamit untuk pulang kerumahny.
Malam harinya di rumah Cindy ada yang mengetuk pintu, Cindy segera membukakan pintu dengan kagetnya ternyata yang datang adalah Anton. Setelah panjang lebar mereka berguaru akhirnya Anton pamit.
Keesokan harinya Anton datang ke rumah Cindy bersama temanya, di waktu yang panjang itu Anton gunakan untuk curhat tentang ceweknya pada Cindy. Tiga hari berturut-turut Anton selalu curhat pada Cindy tentang apa saja yang terjadi didalam hubungan percintaan Anton sama ceweknya. Pada suatu hari yang cerah Anton datang dengan wajah sedih dan dia bercerita kalau dia putus sama ceweknya. Kedatangan Anton ke rumah Cindy bukan hanya mau curhat, tetapi juga Anton mau pamitan sama Cindy karena Anton mau bekerja keluar kota. Cindy merasa bingung banget tentang masalah yang dihadapi Anton, Cindy sebenarnya ingin membantu Anton untuk mendapatkan kekasihnya kembali, tetapi didalam hati kecil Cindy tersimpan perasaan saying kepada Anton.
Setelah Anton pergi keluar kota untuk bekerja, tiga hari Cindy tidak berkomunikasi dengan Anton dan hari keempatnya tiba-tiba Rudi(teman lama Cindy) menelpon, Cindy merasa bingung karena tak biasanya Rudi menelpon dan ternyata Rudi menelpon Cindy disuruh Anton dan menjelaskan kalau Anton satu kerjaan sama Rudi. Setiap hari Anton selalu menelpon Cindy, semakin jauh Cindy mengenal Anton, Cindy akhirnya jatuh cinta sama Anton.
Lima bulan sudah berlalu, Anton pun pulang kekota asalnnya. Saat Anton main kerumah Cindy, tiba-tiba Anton menyatakan perasaan cintanya pada Cindy. Cindy pada waktu itu tidak percaya dengan kenyataan yang ada, tetapi karena Cindy juga sayang kepada Anton, akhirnya Cindy menerima Anton sebagai kekasihnya.
Setelah Anton dan Cindy menjalani hubungan percintaan baru 2 minggu, Cindy ditinggalkan oleh Anton karena Anton mau berangkat kerja lagi diluar kota.
Setengah tahun berlalu Cindy menunggu di rumah akan kedatangan kekasihnya. Cindy termenung ditengah keheningan, sempat telintas dalam fikiran Cindy tentang pacaran jarak jauh dan apakah bias bertahan apabila lama tidak bertemu. Satu minggu kemudian Anton pulang, kepulangan Anton hanyalah sementara, hanya 3 hari dia diberi kesempatan untuk beristirahat di rumah, dan selama tiga hari pula Cindy gunakan untuk melepas kerinduan yang selama ini terpendam.
Tiba saatnya Anton berangkat kerja lagi. Anton berpesan kepada Cindy agar selalu menjaga tali percintaan agar tidak putus. Cindy dan Anton berada didua kota yang jaraknya jauh, selama Anton diluar kota banyak gossip miring tentang Anton dan cewek-cewek yang dekat sama dia. Cindy terkadang sensitive dan langsung marah tentang apa yang didengarnya, tetapi Anton memberi pengertian agar Cindy selalu percaya kepada kekasihnya itu dan menganggap bahwa gosip miring itu hanyalah ujian bagi seorang yang sedang merajut tali kasih sayang.
Cindy pun mengerti apa yang dimaksudkan kekasihnya itu, Cindy beranggapan bahwa pacaran jarak jauh membutuhkan kepercayaan lebih besar dibandingkan kekasih yang selalu bertemu, karena dengan adanya kepercayaan yang lebih maka kesetiaan akan diraih dengan mudahnya. Tetapi pada suatu hari Cindy mendengar kabar dari Anton bahwa orang tua Anton tak merestui perjalanan cinta yang telah dijalani Cindy dengan Anton selama satu tahun.
Akhirnya Anton berpisah dengan Cindy ditengah jalan, walaupun mereka berdua masih menyimpan rasa sayang, tetapi jika orang tua tidak merestui, apalah gunanya perjalanan cinta itu. Barang kali perjalanan cinta yang dijalani Anton dan Cindy selama ini memanglah bukan jodohnya.
Setelah satu tahun Cindy dan Anton menjalani hubungan percintaan bersama, Cindy mendapatkan pengalaman yang sangat berharga yaitu sebesar apapun kekuatan cinta tidak akan bisa mengalahkan kekuatan orang tua.
Cindy selama ini telah mengalami rasa senang, sedih, dan pahit manisnya sebuah hubungan yang didasari dengan CINTA.

.

0 komentar:

Posting Komentar